Menikmati Wisata Menantang Dengan Lava Tour Merapi

Lava tour Merapi jeep menjadi salah satu wisata yang wajib dikunjungi ketika berada di Jogja, tepatnya berada di Sleman. Dengan mengikuti lava tour, para wisatawan akan diajak untuk menjelajahi jalur lava pasca letusan Merapi yang berada di lokasi Kaliurang dengan menggunakan kendaraan jeep. Sambil berkeliling akan singgah di beberapa tempat bekas letusan seperti Museum Sisa Hartaku serta Bunker Kaliadem.

phinemo.com

Lava Tour Merapi Pacu Adrenalin

Kegiatan wisata ini sangat cocok dilakukan untuk anda pecinta tantangan. Sebab wisata ini sangat memacu adrenalin karena memiliki lintasan yang ekstrem. Untuk itu, wisatawan harus tahu apa saja yang harus dilakukan agar tidak mengalami cidera saat mengelilingi lintasan ini. Perlu diingat satu jeep hanya untuk 3 sampai 4 orang saja.

Menurut informasi waktu yang tepat untuk melakukan lava tour ini pada saat musim kemarau. Pasalnya, wisatawan tidak akan kebasahan jika melakukan liburan di musim kemarau. Dimana dengan melintasi jalur ini bisa mencapai 1,5 jam untuk rute pendek dan 4,5 jam untuk yang rute panjang. Saat musim ini, wisatawan bisa melihat pemandangan yang mempesona dari keindahan gunung Merapi.

Perhatikan Outfit

Sepanjang lintasan lava tour ini akan jarang ditemui pohon dan kondisinya gersang. Untuk itu, gunakan pakaian yang cocok melindungi diri dari terik matahari dan membuat nyaman. Sebaiknya menggunakan pakaian panjang. Selain mengurangi sengatan panas, bisa mengantisipasi jika terjadi cidera.

Selain itu, bisa menikmati keindahan alam sekitar Merapi dengan menyusuri sungai lautan pasir yang membuat anda basah karena air sungai. Menikmati lava tour selain panorama yang indah serta udara yang sejuk, tentu bisa membuat anda semakin tertantang dengan jalur lintasannya.

Untuk yang menyukai wisata sunrise, bisa mengunjungi tempat ini lebih pagi sekitar jam 04.30 pagi. Dengan datang di jam seperti ini, maka akan menikmati indahnya mentari muncul di pagi hari. Dengan melakukan lava tour Merapi, wisatawan bisa melintasi Kaliurang dengan udaranya yang sejuk, mengelilingi lintasan perkampungan yang masih alami, jalur pasir dan batu yang menantang, serta menikmati kemegahan dari Merapi dengan mengunjungi museum sekaligus jalur sungai.

Comments

Popular posts from this blog

Nikmati Paket Wisata Goa Pindul Dengan Harga Terjangkau

Puncak Kebun Buah Mangunan, Wisata Alam Populer